Pages

12/30/2016

Pengertian, Rumus, dan Contoh Simple Present Tense



Simple Present Tense
>> Digunakan untuk menyatakan kejadian yang berlangsung secara terus-menerus (berkesinambungan) atau pernyataan umum.

Rumus :
1. S + V1 + obj                >>   I, you, we, they
2. S + V1 + es/s + Obj     >>   she, he, it

Cara penambahan " s/es " pada kata kerja pertama (verb 1) :

1. Penambahan " es "
    Apabila kata kerja pertama berakhiran huruf desis (sh, ch, x, o, s) serta jika subjectnya orang ketiga tunggal (he, she, it), maka kata kerjanya ditambah akhiran " es ".

Ex :
- teach >> teaches (mengajar)
- wash >> washes (mencuci)
- mix   >> mixes (mengocok)
- go     >> goes (pergi)
- kiss   >> kisses (mencium)

2. Penambahan " s "
    Apabila kata kerja pertama tersebut tidak berakhiran dengan huruf desis dan subjectnya harus orang ketiga tunggal, maka kata kerjanya ditambah akhiran " s ".

Ex :
- make  >> makes (membuat)
- sleep  >> sleeps (tidur)
- eat     >> eats (makan)

Note :
Kata kerja yang berakhiran huruf " Y " dan sebelumnya didahului huruf mati, maka huruf " Y " diganti menjadi " i " dan kemudian ditambah dengan " es ".

Ex :
- study  >> studies (belajar)
- cry     >> cries (menangis)
- try      >> tries (mencoba)


Perhatikan : Play >> plays. Itu karena huruf " Y " didahului oleh huruf hidup.

Contoh kalimat :
1. (+) They swim in aras every week
    (-)  They don't swim in aras every week
    (?)  Do they swim in aras every week ?
          Yes, they do
          No, they don't

2. (+) Tono swims in aras every week
    (-)  Tono doesn't swim in aras every week
    (?)  Does Tono swim in aras every week ?
          Yes, he does
          No, he does not

3. We go to England every year
4. He goes to jakarta every year
5. They study English at ITGG three times a week

Menggabungkan dua buah kalimat menjadi satu kalimat :
1. Zizi sweeps every morning
    Zizi sings every morning
    Jadi : Zizi sweeps and sings every morning

2. Zizi sings every morning
    Zulfa sings every morning
    Jadi : Zizi and Zulfa sing every morning

3. Zulfa sweeps every morning
    Zizi sings every morning
    Jadi : Zulfa sweeps and Zizi sings every morning

4. Our goverment builts a lot of schools every year
5. The students wear the white shirt

Keterangan waktu yang tidak tertentu didalam Simple Present Tense :
- always (selalu)
- sometimes (kadang-kadang)
- often (sering)
- seldom (jarang)
- usually (biasanya)
- never (tidak pernah)
- ever (pernah)
- generally (biasanya)

Letak mereka di dalam kalimat setelah subject.

Ex :
1. My father always reads newspaper
2. My mother sometimes cooks porridge
3. Ratna never eats banana
4. I always get up early
5. Tina seldom goes to movie
6. They usually come to my house

Baca : 16 Tenses


www.lowongankerjababysitter.com www.lowongankerjapembanturumahtangga.com www.lowonganperawatlansia.com www.lowonganperawatlansia.com www.yayasanperawatlansia.com www.penyalurpembanturumahtanggaku.com www.bajubatikmodernku.com www.bestdaytradingstrategyy.com www.paketpernikahanmurahjakarta.com www.paketweddingorganizerjakarta.com www.undanganpernikahanunikmurah.com